Bukan Pas Isi Bensin, Kapan Mobil Boleh Digoyang-goyang?

by -181 Views

Menggoyang-goyangkan masih dilakukan pengendara saat isi bensin. Pada dasarnya menggoyangkan mobil boleh, tapi hanya pada saat tertentu.

Masih sering ditemui ada pengendara yang menggoyang-goyang mobil saat mengisi bensin. Aksi menggoyangkan mobil itu dilakukan dengan tujuan agar udara yang terjebak dalam tangki bensin bisa keluar. Padahal beberapa ahli menyebut aksi itu sia-sia.

Sony Susmana selaku Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) mengatakan, bahwa menggoyangkan kendaraan bermotor saat sedang mengisi BBM di SPBU tidak ada gunanya. Yang ada malah menimbulkan efek berbahaya untuk lingkungan di sekitar.

“Kendaraan digoyang-goyang saat mengisi BBM, justru membuat bahan bakar yang ada di dalam akan koclak dan membuat ukurannya tidak akurat dan kalau sampai cipratannya (bensin) terbuang keluar justru membahayakan,” kata Sony Susmana, beberapa waktu yang lalu.

Aksi menggoyangkan mobil itu hanyalah mitos. Di dalam kendaraan dijelaskan ada sistem ‘pernapasan’. Ketika ada udara terjebak di dalamnya, otomatis akan keluar dengan sendirinya tanpa perlu menggoyangkan kendaraan. Level bensin di dalam tangki otomatis akan menyesuaikan.

Adapun menggoyangkan mobil boleh dilakukan tapi bukan saat mengisi bensin. Mengutip laman buku panduan manual Hyundai Stargazer, menggoyangkan kendaraan dilakukan bila perlu dalam kondisi tertentu. Kondisi yang dimaksud antara lain pasir, lumpur, hingga salju.

“Jika perlu untuk menggoyangkan kendaraan untuk membebaskannya dari salju, pasir, atau lumpur, langkah pertama arahkan roda kemudi ke kanan dan kiri untuk membersihkan area di sekitar roda depan. Kemudian, pindahkan gear maju mundur antara gear 1 dan R (mundur) untuk kendaraan bertransmisi manual atau R (mundur) dan gear maju untuk kendaraan CVT,” begitu bunyi keterangan di buku panduan manual.

“Cobalah untuk menghindari roda berputar tetapi kendaraan tidak bergerak dan jangan memacu mesin. Untuk mencegah berkurangnya keausan pada gear, tunggu sampai roda berhenti berputar sebelum menggeser gear. Lepaskan pedal gas saat menggeser gear dan tekan pedal gas secara perlahan saat transmisi pada posisi gear. Putar roda secara perlahan ke depan dan ke belakang yang menyebabkan goyangan yang dapat membebaskan kendaraan,” demikian penjelasan soal ‘Menggoyangkan Kendaraan’.